AmBa Play Land Berikan Solusi Tips hilangkan kejenuhan anak belajar dirumah.
Taman Bermain AmBa Play Land yang telah soft Launching pada tanggal 2 Agustus 2020, dan diresmikan langsung oleh Owner AmBa Play Land yaitu Bapak. MARYONO, SH.MH & Ibu ETI TRISNAWATI yang berlokasi di Pekalongan, Lampung Timur, Lampung. Letak lokasi wisata taman bermain AmBa Play Land Lampung ini, sangat strategis yang dekat dengan Jalan Raya Pekalongan - Sukadana, sehingga para pengunjung sangat mudah menemukan wisata wahana Bermain AmBa Play land.
Amba play land menjadi satu-satunya wisata wahana bermain yang
ada di kabupaten Lampung Timur yang memiliki konsep bermain khusus untuk
anak-anak atau juga bisa menjadi tempat rekreasi keluarga bersama anak-anak
yang sangat terjangkau untuk dinikmati saat weekend maupun liburan.
Namun saat Kondisi pandemi kurang lebih kurun waktu September
sampai dengan November 2020 AmBa Play Land hanya melayani dihari Sabtu –
Minggu, untuk mencegah tersebarnya virus Covid-19, akan tetapi pada masa
liburan Semester ganjil TP.2020/2021 saat ini, AmBa Play Land akan buka kembali
setiap hari Pukul 09.00 – 21.00 WIB, yang akan dimulai pada tanggal 19 Desember
2020. Dengan tetap menjaga Protokol Kesehatan Pencegahan Penyebaran Covid-19,
dengan tetap menjalankan 3 M, Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak.
Ayoo saatnya Ayah-Bunda Mengajak putra/putrinya untuk bermain
dan bergembira bersama di AmBa Play Land, dengan meluangkan waktu bersama
dengan buah hati yang selama ini letih dengan agenda sekolah Daring, yang
membuat anak-anak merasa jenuh , stres dan penat, untuk itu solusi dalam menghilangkan
kejenuhan anak-anak AmBa Play Land Pekalongan memberikan tips yaitu dengan
bermain diberbagai wahana yang tersedia di AmBa Play Land, anak akan lebih
gembira dan bersemangat. Wahana bermain menjadi sarana rekreasi dan edukasi
anak untuk membantu tumbuh kembang anak, baik dari perkembangan motorik,
sensorik, atau lainnya, karena dimasa modern dan pademi saat ini banyak anak hanya
bermain dirumah dengan gadget yang diberikan oleh orang tuanya. Padahal
pemberian gadget diusia dini dapat mempengaruhi perkembangan anak, seperti anak
hanya terpaku pada satu benda yang dapat memenuhi keinginannya tanpa harus
berinteraksi dengan benda lain atau lingkungan lain. Kemudian anak tidak dapat
mengekspresikan bakat atau keinginan lain yang dimiliki sejak dini dan masih
banyak lagi hal yang terjadi jika anak usia dini sudah terkontaminasi oleh
gadget. Dan tambah lagi dimasa pandemi saat ini anak harus sekolah dan belajar
secara Daring yang alat utamanya adalah Gadget.
Hadirnya
wahana bermain AmBa Play Land menjadi solusi untuk anak-anak yang ingin menghilangan
kejenuhan dengan merasakan bermain aneka wahana permainan yang pastinya anak
sangat menikmati wahana permainan tersebut dan tidak bosan. AmBa Play Land
satu-satunya permainan yang berkonsep indoor, sehingga tidak perlu khawatir
dengan cuaca yang tidak menentu. Karena Amba play land bertujuan untuk
mengembalikan keceriaan anak yang hilang akibat minimnya tempat rekreasi dengan
konsep permainan indoor yang aman dan sesuai SOP.
Perlu diketahui bagi ayah dan bunda yang ingin mengunjungi AmBa
Play Land harus tahu dulu dimana wahana play land yang disebut sebagai taman
bermain indoor pertama di Lampung, tepatnya di daerah Pekalongan Lampung Timur
dan apa saja yang harus disiapkan untuk pergi ke taman bermain AmBa Play Land
yang dapat juga dijadikan wisata baru di Lampung Timur.
Wahana AmBa Play Land berlokasi di Jln.
AH Nasution No.164 RT/RW : 04/01 Kec. Pekalongan Lampung Timur ( Sebelah Bakso
4 A Pekalongan ).
Lokasi yang strategis membuat ayah dan bunda tidak perlu
khawatir tidak menemukan AmBa Play Land, karena lokasi yang dekat dengan jalan
raya dan sudah terdeteksi di google map. Jadi ayah dan buda sangat mudah untuk
menemukan taman bermain AmBa Play Land. Selain itu untuk akses ke taman bermain
atau wisata AmBa Play Land bisa dilalui dengan mobil, bis, motor, atau angkutan
umum lainnya, karena akses menuju ke AmBa Play Land dekat dengan Kota Metro.
Harga Tiket Taman Bermain Amba Play Land Lampung :
Harga
tiket masuk taman bermain Amba Play Land Lampung Timur sangat terjangkau untuk
dinikmati bersama keluarga, teman, dan keluarga lainnya. Adapun untuk rincinan
harga tiket masuk AmBa Play Land, ialah tiket masuk Amba Play Land sebesar Rp.
10.000 Free air Deminerl Beroksigen Nanoxy, dan untuk tiket bermain tiap wahana
Permainan sebesar Rp. 15.000, sedang tiket masuk All wahana permainan sebesar Rp.
50.000. (catatan: harga
sewaktu-waktu bisa berubah)
Wahana Bermain di Taman Bermain Amba Play Land Pekalongan Lampung
Timur, Lampung :
Ada beberapa wahana bermain yang wajib anak-anak coba di AmBa Play Land,
karena wahana bermain AmBa Play Land bisa dijadikan edukasi sambil bermain. Apa
saja wahana permainan yang mengedukasi anak sambil bermain, yakni :
1. Wahana
Play Ground
2. Wahana Istana Balon
3. Wahana sepatu Roda
4. Wahana Puzzle
5.
Wahana Mewarnai & Melukis
6.
Wahana Memanah
7.
Wahana Menembak
8.
Wahana Wall Climbing
Hal ini dapat membantu psikologis anak yang nantinya dalam beraktivitas lebih Cerdas dan bersemangat. Ayoo saatnya ajak buah hati bergembira bersama keluarga. ( Lilik JS )
Wah benar² wahana yang murah meriah serta memberikan edukasi yang lengkap buat anak²..
BalasHapusAnak² ku seneng banget, sampe² nggak pada mau pulang..
Rekomend banget buat wisata keluarga..
Menurut saya lokasi wahana nya panas bos ku, tidak recommended untuk orang tua yang menunggu anak nya bermain.
BalasHapus